Pemkot Semarang Gandeng Semar Cakep, Difabel Tak Lagi Berjuang Sendirian

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pemerintah Kota Semarang menunjukkan keseriusannya dalam memenuhi hak-hak penyandang disabilitas. Tak sekadar janji manis, Pemkot menggandeng komunitas pejuang difabel, salah satunya Paguyuban Peduli Penyandang Disabilitas (P3D) Semar Cakep.
Wakil Wali Kota Semarang Iswar Aminuddin mengatakan pihaknya siap menjadi teman seperjuangan bagi para penyandang disabilitas, khususnya penderita cerebral palsy.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Semar Cakep. Mereka ini komunitas yang benar-benar pejuang. Terus konsisten hadir untuk anak-anak cerebral palsy," kata Iswar, Sabtu (18/4).
Dalam acara yang penuh kehangatan itu, Iswar juga menegaskan, Pemkot tak akan membiarkan para penyandang disabilitas berjalan sendiri.
"Panjenengan tidak sendirian. Ada kami di sini. Ada Pemkot Semarang dan Semar Cakep yang selalu siap membersamai," tegasnya.
Iswar juga memuji kiprah Vita Maryunani, ketua P3D Semar Cakep, yang disebutnya sebagai sosok militan dalam memperjuangkan hak anak-anak dengan cerebral palsy.
Baca Juga:
"Setiap pertemuan, yang dibahas pasti soal Semar Cakep. Mbak Vita ini tak pernah menyerah, dan itu luar biasa. Semangatnya nular ke semua," ucap Iswar.
Tak hanya menjadi ruang advokasi, Semar Cakep disebut juga menjadi “rumah kedua” bagi para orang tua yang anaknya hidup dengan cerebral palsy. Tempat berbagi, tempat menangis, sekaligus tempat bangkit.
Pemerintah Kota Semarang menunjukkan keseriusannya dalam memenuhi hak-hak penyandang disabilitas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News