Pemantauan Hilal di MAJT Terkendala Kondisi Ini, Awal Ramadan Jatuh pada...

Sabtu, 02 April 2022 – 05:53 WIB
Pemantauan Hilal di MAJT Terkendala Kondisi Ini, Awal Ramadan Jatuh pada... - JPNN.com Jateng
Pemantauan Hilal di Menara Al Husna Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT). Jumat (1/4). Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Tim pemantau hilal menghadapi kendala untuk menentukan 1 Ramadan 1443 Hijriah di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Kota Semarang, Jumat (1/4) sore.

Pemantauan hilal selesai dilakukan pada pukul 17.54 WIB di menara Al Husna MAJT. Hasil rukyatulhilal belum bisa terlihat lantaran terkendala cuaca.

"Posisi hilal masih belum memenuhi kriteria imkanur rukyat. Hasil pemantauan hilal tidak bisa terlihat karena mendung," kata Ketua Lembaga Falaqiyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Semarang, Muhammad Sofa.

Sofa menjelaskan pemantauan hilal diselenggarakan selama 9 sampai 10 menit.

Dia menyebut ketinggian pengamatan pada posisi 2 derajat 1 menit 5 detik.

"Pukul 17.43 WIB dimulai rukyatulhilal, atau saat terbenamnya matahari. Kemudian terbenamnya hilal pukul 17.54 WIB," jelasnya.

Hasil pemantauan tersebut, lanjut Sofa akan dilaporkan untuk sidang isbat penentuan 1 Ramadan 1443 Hijriah oleh Kementerian Agama di Jakarta.

"Kami hanya pelaksana, melaporkan hasil rukyatulhilal untuk sidang isbat," tuturnya.

Pemantaun hilal untuk menentukan 1 Ramadan 1443 Hijriah diselenggarakan di MAJT, Jumat (1/4) sore. Awal Ramadan jatuh pada...
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News