Pemudik ke Jawa Tengah Harap Cermat dengan Skema Pemerintah, Simak!

Selasa, 19 April 2022 – 22:26 WIB
Pemudik ke Jawa Tengah Harap Cermat dengan Skema Pemerintah, Simak! - JPNN.com Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat mengecek kesiapan Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Selasa (19/4). Foto: Humas Pemprov Jateng.

"Kami cek kesiapannya karena dari Palimanan tidak ada tiket, sudah dilepas," jelasnya.

Tidak hanya Gerbang Tol Kalikangkung, Ganjar juga melihat persimpangan jalan Alas Roban Batang. Dia menyebut di lokasi itu juga akan menjadi titik kepadatan saat puncak mudik nanti.

"Nanti di sana akan disediakan jalur memutar dengan harapan tidak terjadi kepadatan karena di sana rawan kecelakaan," tuturnya.

Ganjar meminta pemudik yang akan melakukan perjalanan darat menuju kampung halamannya untuk mempersiapkan diri dengan matang, baik dari segi kendaraan maupun kru yang ikut di dalamnya.

"Sekarang tugas kami menyiapkan dari awal agar semuanya lancar," paparnya.

Rencana jalur searah atau one way di jalan tol akan diberlakukan pada musim Lebaran tahun ini. Pemberlakuan itu dilakukan dari Cikarang Utama hingga Gerbang Tol Kalikangkung.

Kepala Dishub Jateng Henggar Budi Anggoro mengatakan, pihaknya telah menyediakan penambahan 23 gerbang tol untuk mengantisipasi adanya penumpukan kendaraan

"Kami juga akan menambah petugas yang nantinya bisa mobile untuk tapping," katanya.

Skema mudik 2022 di Jawa Tengah sudah siap. Ganjar Pranowo terjun langsung untuk memastikan persiapan itu.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News