Kisah Amron, Bertahan di Rob Semarang, Pilih Terjerat Utang daripada Rumah Tenggelam
"Soalnya posisi rumah saya ada di samping laut. Kalau tidak ditinggikan pasti ke sini," terangnya.
Peninggian jalan kampung juga telah dilakukan atas inisiatif para warga agar bisa beraktivitas dengan baik tanpa ada gangguan air rob.
Para warga, kata Amron, telah bersepakat untuk meninggikan jalan dengan dana swadaya dari iuran masing-masing Rp 1,5 juta.
"Ini tinggi jalannya sudah 70 sentimeter, tetapi air rob sekarang lebih tinggi lagi," keluh Amron.
Abdul Rokha, warga lainnya menginginkan tanggul laut yang telah diwacanakan oleh Pemkot Semarang segera direalisasikan.
"Jangan hanya sekadar omongan, tetapi belum ada geraknya membangun tanggul laut," tuturnya.(mcr5/jpnn)
Pilihan meninggikan rumah adalah jalan satu-satunya bagi Warga Kampung Tambaklorok Semarang. Mereka nekat utang puluhan juta agar rumah tak tenggelam.
Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News