Menko PMK Dapat Perintah dari Jokowi, Kabar Baik untuk Ponpes Ngruki

Minggu, 21 Agustus 2022 – 22:55 WIB
Menko PMK Dapat Perintah dari Jokowi, Kabar Baik untuk Ponpes Ngruki - JPNN.com Jateng
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy saat melakukan penanaman pohon di Pondok Pesantren Al Mukmin Ngruki, Sukoharjo, Minggu (21/8/2022). ANTARA/Aris Wasita

jateng.jpnn.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mendapatkan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait pengembangan di Pesantren Al Mukmin Ngruki, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Dia mengatakan, Jokowi memerintahkan dirinya untuk mendukung pengembangan Ponpes Ngruki.

"Saya diperintah Bapak Presiden Jokowi untuk membantu memberikan dukungan," katanya pada muktamar dan silaturahim akbar peringatan 50 tahun Ponpes Ngruki, Minggu (21/8).

Oleh karena itu, pihaknya meminta kerja sama antara pemerintah dengan Ponpes Ngruki dapat terus ditingkatkan di masa yang akan datang.

Muhadjir berharap pada ulang tahun yang akan datang peringatan serupa dapat kembali dilakukan.

"Saya tahu alumni pondok pesantren (Al Mukmin) sudah tersebar di tanah air, bahkan di mancanegara dan telah menunjukkan dedikasinya dan komitmennya yang sangat kuat untuk membangun negara Indonesia," katanya.

Dia mengatakan, usia 50 tahun belum disebut tua bagi sebuah lembaga pendidikan.

Oleh karena itu, diharapkan pada usia ini dapat dijadikan titik tolak bagi Ponpes Ngruki untuk membuka lembaran baru yang lebih mencerahkan dan memberikan kesempatan bagi para alumni untuk memberikan yang terbaik.

Menko PMK Muhadjir Effendy mengaku mendapatkan perintah dari Presiden Jokowi soal Ponpes Ngruki. Oh ternyata...
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News