Bertemu Megawati, Ganjar Meluapkan Kerinduan

Selasa, 31 Januari 2023 – 14:45 WIB
Bertemu Megawati, Ganjar Meluapkan Kerinduan - JPNN.com Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kompleks Kantor Gubernur Jateng. FOTO: Humas Pemprov Jateng.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Megawati Soekarnoputri hadir langsung dalam pelantikan Wali Kota Semarang Hevearita G. Rahayu, di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Senin (30/1).

Presiden kelima Republik Indonesia itu menjadi obat kangen bagi kader PDI Perjuangan di Jawa Tengah.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkap hal istimewa tersebut seusai mengantar Megawati kembali ke Jakarta di Lanumad Ahmad Yani Semarang.

"Tidak hanya sekadar pelantikannya, tetapi momennya menjadi istimewa karena rasanya baru kali ini ada acara (di Jawa Tengah) yang ibu (Megawati Soekarnoputri) bisa hadir dengan melibatkan banyak orang," ujar Ganjar.

Baginya, kehadiran Ketua Umum PDI Perjuangan itu mengobati kerinduan para kader khususnya di Jawa Tengah.

Hal itu tampak dari antusiame tokoh pemerintahan di Jawa Tengah termasuk simpatisan partai yang hadir.

"Jadi suasana kangennya menjadi sangat terasa. Maka, para kepala daerah pimpinan partai di tingkat daerah, DPRD, semuanya tadi hadir,  dan saya kira semuanya senang karena obat kangen bisa ketemu ketua umum," kata Mantan Wakil Ketua Komisi II DPR RI itu.

Ganjar menyebut Megawati sangat konsen pada isu-isu perempuan. Maka, dalam pelantikan Wali Kota Semarang menjadi perhatiannya. Terlebih pucuk kepemimpinan Kota Semarang kali ini dikomandoi oleh perempuan.

Ganjar meluapkan rasa rindu ketika bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Semarang.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News