Sekda Jateng: Kenaikan Harga Bahan Pokok Selama Ramadan & Lebaran Tak Mencolok

Sabtu, 29 April 2023 – 01:00 WIB
Sekda Jateng: Kenaikan Harga Bahan Pokok Selama Ramadan & Lebaran Tak Mencolok - JPNN.com Jateng
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno (ANTARA/ I.C.Senjaya)

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah Sumarno mengatakan selama Ramadan dan Lebaran 2023, tidak ada kenaikan harga bahan pokok yang signifikan atau mencolok.

"Syukur tidak ada gejolak terkait kenaikan harga yang signifikan," kata Ketua Harian Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Jawa Tengah itu, Jumat (28/4).

Melihat kondisi selama Ramadan dan Lebaran tersebut, Sumarno optimistis tingkat inflasi di bulan April 2023 akan terkendali.

"Daging, telur, beras tidak naik signifikan. Mudah-mudahan (inflasi) aman," ujarnya.

Dia juga bersyukur pada Lebaran 2023 ini perputaran ekonomi di Jawa Tengah tinggi.

Menurut dia, pergerakan manusia di Pulau Jawa ini terbesar terjadi Jawa Tengah.

"Dari Jakarta mau ke Jawa Timur lewatnya Jawa Tengah. Banyak yang berhenti di tempat-tempat istirahat saat perjalanan mudik," katanya.

Dia juga meyakini momentum Idulfitri 1444 Hijriah tersebut turut mendorong perputaran ekonomi di Jawa Tengah.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno menyebut tidak ada kenaikan harga bahan pokok yang signifikan atau mencolok selama Ramadan hingga Lebaran 2023.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News