Veteran Ingin Tunjungan UMR, Prabowo Merespons Begini

Kamis, 10 Agustus 2023 – 14:05 WIB
Veteran Ingin Tunjungan UMR, Prabowo Merespons Begini - JPNN.com Jateng
Menhan Prabowo Subianto memberikan sambutan pada Hari Veteran Nasional 2023 di Solo, Jateng, Kamis (10/8/2023). FOTO ANTARA/Aris Wasita

jateng.jpnn.com, SOLO - Wakil Ketua I LVRI Letjen TNI (Purn) Muzani Syukur menyebut saat ini anggota veteran banyak yang hidup dalam kondisi kekurangan.

Menurutnya, saat ini para veteran hanya menerima pensiun dan tunjangan veteran sebesar 50 persen.

"Tuvet atau tunjangan veteran sebesar Rp 875.000 dan dana kehormatan sebesar Rp 938.000. Total sebesar Rp 1.813.000, jauh di bawah UMR, sehingga banyak anggota veteran yang hidup dalam kondisi kekurangan," katanya di Solo, Kamis (10/8).

Selain itu, dikatakannya, banyak veteran yang menempati rumah tidak layak huni.

"Besar harapan kami pemerintah melalui Kementerian PUPR dan BUMN untuk melakukan renovasi rumah veteran yang tidak layak huni, serta bila kondisi keuangan negara memungkinkan untuk menaikkan besaran tuvet dan daor mendekati UMR," kata Muzani Syukur.

Sementera itu, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyatakan bahwa dirinya akan segera mengusulkan peningkatan kesejahteraan bagi para veteran untuk memperbaiki kondisi hidup mereka.

"Saya akan usulkan ke presiden untuk memperbaiki kondisi veteran di manapun berada, akan pikirkan langkah-langkah untuk bagaimana bisa menempatkan LVRI (Legiun Veteran Republik Indonesia) di tempat yang seharusnya ditempatkan," katanya pada peringatan Hari Veteran Nasional di Kampus Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jawa Tengah, Kamis.

Dia mengatakan selama ini jasa para veteran luar biasa. Bahkan para veteran generasi 1945, termasuk generasi Brigjen TNI Slamet Riyadi masih terus menorehkan jasa bagi bangsa.

"Begitu selesai perang apa yang mereka lakukan, yang masih muda berangkat sekolah semua, sisanya membangun sekolah di manapun. Sekarang ada Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran di Surabaya, Yogyakarta, dan Jakarta. Belum lagi SMA, STM yang mereka bangun sampai saat ini masih ada," katanya.

Prabowo mengatakan upaya tersebut dilakukan karena ingin Indonesia lebih terhormat, makmur, dan sejahtera.

"Itu yang mereka cita-citakan, karena itulah saya hargai perjuangan saudara-saudara. Terima kasih sudah undang saya," katanya.

Dikatakannya, saat ini Kemenhan terus menerapkan strategi yang ketat, termasuk meningkatkan sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta.

"Meliputi sumber daya alam, sumber daya manusia, dan sumber daya buatan. Panutan kita adalah Jenderal Sudirman, dari beliau kita belajar tidak menyerah untuk mengejar cita-cita," katanya.

Dia mengatakan kunci kekuatan Indonesia untuk menghadapi potensi ancaman adalah memperkuat identitas dan jati diri bangsa. Selain itu juga membangun persatuan dan kesatuan yang kokoh.(antara/jpnn)

Wakil Ketua I LVRI meminta pemerinta merenovasi rumah para veteran yang tidak layak dan menaikkan tunjangan veteran mendekati UMR. Prabowo langsung merespons.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News