Kebakaran di Solo, Api Makin Membesar, Warga Panik, Berhamburan

Selasa, 03 Oktober 2023 – 18:52 WIB
Kebakaran di Solo, Api Makin Membesar, Warga Panik, Berhamburan - JPNN.com Jateng
Kebakaran melanda pemukiman warga di kawasan kampung Joyosudiran, Pasar Kliwon, Pasar Kliwon, Solo, Selasa (3/09) sore sekitar pukul 17:00 WIB. Foto: Romensy Augustino/JPNN

jateng.jpnn.com, SOLO - Kebakaran melanda pemukiman warga di kawasan kampung Joyosudiran, Pasar Kliwon, Pasar Kliwon, Solo, Selasa (3/09) sore sekitar pukul 17:00 WIB.

Warga sekitar pun berlarian pergi meninggalkan rumah mereka karena nyala api terus membesar.

Salah seorang warga Malika (14) langsung keluar dari rumahnya setelah mendengar teriakan kebakaran.

"Tadi di dalam rumah, terus ada yang bilang kebakaran-kebakaran gitu terus saya keluar. Terus sudah ada asap besar banget," katanya saat diwawancarai.

Menurut Malika, lokasi kebakaran  tersebut diketahui adalah tempat mengumpulkan barang-barang bekas.

"Itu tempat barang bekas gitu. Setiap sore sering ada yang bakar sampah, cuma tidak sampai seperti katanya," ungkapnya.

Malika juga mengaku panik mengingat rumahnya hanya berjarak sekitar 100 meter dari lokasi kebakaran.

"Panik karena takut apinya merambat. Anginnya kan bertiup ke utara. Rumah warga dekat," ujarnya.

Kebakaran melanda pemukiman warga di kawasan kampung Joyosudiran, Pasar Kliwon, Pasar Kliwon, Solo, Selasa (3/09) sore sekitar pukul 17:00 WIB.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News