Warga Mendengar 4 Kali Tembakan, Polisi Berpangkat Bripda Lalu Tersungkur
jateng.jpnn.com, SUKOHARJO - Peristiwa penembakan terjadi di sebuah jalan menuju TPU Pracimaloyo, tepatnya di belakang Mie Gacoan, Jaten RT 2/RW 11, Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo, Selasa (19/4) sore.
Menurut pengakuan salah seorang warga setempat, Rivalno Adi Prasetya, pada saat itu dia sedang menjaga sebuah rental PS dan tiba-tiba terdengar bunyi tembakan dari depan toko rentalnya.
"Terdengar suara tembakan tiga sampai empat kali, lalu pada keluar," katanya, Rabu (20/4) siang.
Pria yang akrab disapa Adi itu menuturkan, sebelumnya kejadian ada mobil jenis Toyota Avanza sempat berhenti di simpang tiga depan tokonya.
Sementara ada sejumlah orang yang diduga polisi berjumlah sekitar 4 orang sudah bersiap di seberang jalan.
"Tiba-tiba mobilnya ditembaki, terus mobilnya langsung kabur ke arah selatan," ujarnya.
Adi menuturkan, mobil itu ditembak yang membuat bemper depan mobil terlepas. Setelah itu, datang satu mobil ke tempat kejadian perkara yang dia tidak mengetahui jenisnya.
"Mobilnya warna gelap datang. Di sana ada orang yang sudah diborgol," kata dia.
Bunyi tembakan terdengar oleh warga Kartasuro, Sukoharjo. Selang beberapa saat, seorang anggota polisi berpangkat bripda dilarikan ke rumah sakit.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News