Kontroversi Gol Kedua Irak, Timnas Indonesia Layangkan Protes kepada AFC

Selasa, 16 Januari 2024 – 13:13 WIB
Kontroversi Gol Kedua Irak, Timnas Indonesia Layangkan Protes kepada AFC - JPNN.com Jateng
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong memberi instruksi kepada pemain asuhannya saat laga melawan Irak pada penyisihan grup D Piala Asia 2023 di Stadion Ahmad bin Ali Doha, Qatar, Senin (15/1/2024). ANTARA FOTO/Yusran Uccang/nz

Dalam pertandingan tersebut, satu-satunya gol Indonesia dicetak oleh gelandang Marselino Ferdinan di menit ke-37 babak pertama. Gol tersebut membuat Skuad Garuda imbang 1-1, setelah lebih dulu kebobolan oleh striker Irak Mohanad Ali di menit ke-17.

Lalu gol ketiga Irak disumbangkan Aymen Hussein (75").

Kekecewaan juga dirasakan Marselino yang menjadi satu-satunya penyumbang gol bagi kesebelasan asuhan coach Shin Tae-yong tersebut. Gol kontroversial tersebut turut menurunkan mental pemain.

Marselino menilai gol kedua Irak itu tidak sah karena offside. Bahkan setelah melihat tayangan VAR pun, wasit pemimpin pertandingan tidak mengubah keputusannya.

"Disayangkan juga di pertandingan pertama ini kami tidak beruntung, ada beberapa kontroversi dari wasit yang seharusnya tidak gol tapi jadi gol," ungkap Marselino. (antara/jpnn)

Timnas Indonesia melayangkan protes kepada AFC terkait gol kedua Irak yang dinilai kontroversi. Pasalnya sang pencetak gol dalam posisi offside.

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News