Persis Solo Vs PSM: Misi Kebangkitan Laskar Sambernyawa
jateng.jpnn.com, SOLO - Persis Solo akan menjamu PSM Makassar dalam laga pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo pada Senin (4/3) kick off pukul 19.00 WIB.
Pada laga ini, Laskar Sambernyawa -julukan Persis Solo- mengusung misi kebangkitan setelah menelan kekalahan dari laga sebelumnya yakni saat dijamu Bali United FC.
Pasalnya, kekalahan 2-3 dari Bali United itu menjadi kekalahan pertama Laskar Sambernyawa di bawah pimpinan pelatih Milomir Seslija. Sebelumnya, Persis Solo mencatat dua kali menang dan sekali imbang.
“Kesempatan pertandingan yang baru untuk belajar dan bangkit lebih kuat. Kami tahu apa yang harus dilakukan pada pertandingan nanti,” kata pelatih Persis Solo Milomir Seslija.
Sosok yang akrab disapa Milo itu mengatakan dia sudah mengantisipasi komposisi pemain yang dimiliki oleh PSM.
“Kami akan bermain melawan tim yang sangat bagus dan terorganisir. Mereka memiliki pemain asing yang bagus, pemain lokal yang bermain untuk tim nasional, dan pemain-pemain muda yang memiliki semangat,” ucapnya.
Meski demikian, Milo mewaspadai PSM Makassar yang mencatatkan tren positif dengan 8 laga tak terkalahkan sejak November 2023.
“Sejak November lalu, mereka tidak terkalahkan dan itu menunjukkan bahwa mereka adalah tim yang kuat. Kami harus fokus sejak menit pertama dan respek terhadap mereka,” katanya.
Dia juga mengaku telah melakukan perbaikan kesalahan individu yang terjadi di laga pekan sebelumnya.
Persis Solo akan menjamu PSM Makassar dalam laga pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo pada Senin (4/3) kick off pukul 19.00 WIB.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News