Kata Shin Tae-yong Soal Debut Thom Haye, Memuaskan?
jateng.jpnn.com, HANOI - Timnas Indonesia meraih kemenangan saat jumpa Vietnam dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua Grup F di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3).
Skuad Garuda berhasil menang dengan skor 3-0 atas Vietnam. Tiga gol kemenangan Garuda pada laga itu dicetak oleh Jay Idzes (9’), Ragnar Oratmangoen (22’), dan Ramadhan Sananta (90+8’).
Pada laga tersebut, juga menjadi debut Thom Haye yang baru saja resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Baca Juga:
Mengenai penampilan Thom Haye, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan dirinya sangat puas melihat debut penampilannya tersebut.
Pada laga tersebut, Thom berduet dengan Marselino Ferdinan di lini tengah. Dia menggantikan peran yang sebelumnya dimainkan oleh Ivar Jenner yang absen karena tidak fit.
Tampil 90 menit pada laga itu, pemain milik klub Liga Belanda SC Heerenveen tersebut langsung nyetel dengan permainan Garuda, dengan satu asis penting dari sepak pojok yang ia hasilkan pada gol pertama yang dicetak Jay Idzes pada menit kesembilan.
"Kalian tahu kondisi Ivar Jenner sedang tidak baik karena dia sakit. Jadi, Thom menggantikannya di lini tengah. Dia melakukan pekerjaannya dengan baik,” kata Shin.
Dengan style kaos kaki pendek khasnya, kehadiran Thom Haye membuat aliran bola Indonesia berjalan mulus pada laga itu, terkhusus pada babak pertama dimana Merah Putih menyarangkan dua gol.
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan dirinya sangat puas melihat debut penampilan Thom Haye.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News