PON XXI, Udinus Semarang Sumbang 41 Atlet, Rektor: Semoga Berhasil Raih Emas
“Tentu kami semua mengharap mereka semua menjadi juara. Sehingga menjadi kebanggaan bagi kami semua, kebanggaan bagi Udinus, bagi almamater, dan bagi keluarganya,” kata Prof. Edi.
Baca Juga:
Sementara itu, salah satu atlet Dinda Putri yang akan berlaga di cabang taekwondo mengungkapkan persiapannya selama enam bulan terakhir. Secara keseluruhan Jawa Tengah memberangkatkan 12 atlet dan terdapat 6 atlet yang kini menempuh pendidikan di Udinus.
“Saya bersama tim taekwondo telah mempersiapkan diri selama enam bulan. Saya di U-73 kilogram putri dan target di PON nanti dapat medali emas,” ujarnya dengan penuh semangat.
Dengan semangat juang yang tinggi dan dukungan penuh dari Udinus, para atlet ini diharapkan dapat memberikan yang terbaik di ajang PON XXI 2024, membawa kebanggaan bagi universitas dan daerah asal mereka.
Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI pada tahun ini, memperlombakan 67 cabor. Ajang kompetisi olahraga terbesar di Indonesia, yang diselenggarakan setiap empat tahun sekali. (JPNN)
Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang, Jawa Tengah, menyumbang 41 atlet dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News