Pelatih PSM Makassar Blak-blakan Soal Kualitas Persib Bandung

Rabu, 11 September 2024 – 08:25 WIB
Pelatih PSM Makassar Blak-blakan Soal Kualitas Persib Bandung - JPNN.com Jateng
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares. Foto: Liga Indonesia Baru

jateng.jpnn.com, BALIKPAPAN - PSM Makassar akan menghadapi Persib Bandung dalam laga pekan keempat BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan Balikpapan, Rabu (11/9).

Pada laga kali ini, Persib Bandung dikabarkan tak akan diperkuat oleh topskor sementara Liga 1 David da Silva yang sedang mengalami cedera.

Meski demikian, pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares menilai Persib tetaplah tim tangguh karena masih banyak pemain yang bagus.

“Mereka kehilangan pemain inti. Namun, kualitas pemain lapis keduanya juga sama seperti lapis pertama,” kata Tavares.

Dia juga menyebutkan bahwa Persib punya beberapa keunggulan lainnya, yakni pemain-pemain kunci musim lalu yang masih menjadi bagian dari tim dan mengantarkan Persib juara.

“Persib tim bagus dengan budget besar. Mungkin salah satu tim dengan budget paling besar. Mereka tim juara. Tidak kehilangan banyak pemain-pemain kunci. Bahkan mereka mendatangkan pemain-pemain bagus,” katanya.

Pertandingan melawan Persib, kata dia, pasti berjalan sulit. Untuk itu, Tavares menyebutkan bahwa dukungan suporter sangat penting.

“Kami sudah melawan mereka di awal musim dan kalah 2-0. Jadi ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Sayangnya beberapa pemain tidak bisa main karena cedera dan ada yang dipanggil timnas,” katanya. (JPNN)

PSM Makassar akan menghadapi Persib Bandung dalam laga pekan keempat BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan Balikpapan, Rabu (11/9).

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News