Manajemen Persis Solo Perkenalkan Caretaker Yogie ke Ratusan Orang Berpakaian Hitam

Jumat, 27 September 2024 – 02:00 WIB
Manajemen Persis Solo Perkenalkan Caretaker Yogie ke Ratusan Orang Berpakaian Hitam - JPNN.com Jateng
Ratusan orang berpakaian serba hitam saat menggeruduk acara perkenalan Yogie Nugraha sebagai caretaker Persis Solo di Persis Store, Kamis (26/9/2024). Foto: Romensy Augustino/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Manajemen Persis Solo memperkenalkan Yogie Nugraha pelatih sementara atau caretaker ke para suporter di Persis Store, Kamis (26/9). Acara itu diwarnai aksi penggerudukan ratusan orang berpakaian serba hitam.

Seperti diketahui Persis Solo telah mengganti Milomir Seslija dengan Yogie Nugraha. Milo dipecat setelah hasil buruk yang diraih Persis Solo dalam pertandingan terakhir saat melawan Persik Kediri pada Senin (23/9).

Direktur Bisnis Persis Solo Arizal Perdana Putra mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan analisis dari hasil buruk yang didapat dalam 6 pertandingan awal. Salah satunya dengan mengganti Milo dengan Yogi.

"Satu hari lalu kami sudah mengumumkan coach Yogie untuk menggantikan coach Milo untuk pertandingan melawan Semen Padang," kata dia kepada suporter. 

Selain Yogi Arizal, Persis Solo juga mengumumkan kembalinya Chairul Basalamah sebagai manajer yang hingga pertandingan melawan Persik Kediri beberapa hari lalu jabatan itu masih kosong. 

"Mas Abut (Chairul Basalamah) juga akan kembali mendampingi tim ini. Pada intinya, kami semua sedang menganalisa apa saja yang dibutuhkan tim ini," kata dia. 

Sementara itu, Yogie di hadapan suporter mengaku siap ketika diminta untuk sementara menggantikan Milo. Yogie sendiri pernah berstatus sebagai caretaker Bali United pada Liga 1 2021.

"Kemarin dua hari lalu momen penting untuk saya. Secara pribadi saya siap. Karena ini bukan pertama kali sebagai caretaker, karena saat di Bali United saya sudah pernah sebagai caretaker," kata dia. 

Manajemen Persis Solo memperkenalkan Yogie Nugraha pelatih sementara atau caretaker ke para suporter di Persis Store, Kamis (26/9).
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News