Gibran Pastikan Gelar Kembali Piala Wali Kota Solo, Tim yang Bertanding Tak Berubah

Selasa, 19 April 2022 – 18:13 WIB
Gibran Pastikan Gelar Kembali Piala Wali Kota Solo, Tim yang Bertanding Tak Berubah - JPNN.com Jateng
Wali Kota Surakarta Gibran Raka Buming Raka. Foto: Humas Pemkot Surakarta.

jateng.jpnn.com, SOLO - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka berencana menggelar kembali Piala Wali Kota Solo jelang bergulirnya Liga 1 musim depan.

"Piala Wali Kota Solo akan kembali digelar," ungkap Gibran, Selasa (19/4).

Turnamen tersebut akan menjadi ajang pemanasan untuk klub-klub profesional.

"Pokoknya jeda setelah Lebaran dan sebelum Liga 1 mulai. Nanti tanya Kaesang saja, ya," terangnya.

Terkait dengan tim-tim yang akan ikut Piala Wali Kota Solo, Gibran menyebut tidak ada perubahan.

Ada delapan tim yang akan bertanding, yakni Bali United, Persib Bandung, Arema Malang, Bhayangkara FC, Persis Solo, Rans Cilegon FC, PSG Pati, dan Sriwijaya FC.

"Timnya masih sama," tegas dia.

Selain itu, Gibran juga menyebut bahwa Persis Solo rencananya bakal mengikuti undangan laga persahabatan dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Persebaya Surabaya pada Mei 2022.

Gibran Rakabuming Raka akan menggelar kembali Piala Wali Kota sebagai ajang pemanasan sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1. Ini tim-tim yang akan bertanding.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News