Sponsor Persis Terlibat Kasus Minyak Goreng, Kaesang Bereaksi Cepat
jateng.jpnn.com, SOLO - Kaesang Pangarep memutuskan hubungan kerja sama dengan PT Wilmar Nabati Indonesia sebagai sponsor Persis Solo.
Penyebabnya, perusahaan tersebut terlibat kasus minyak goreng.
Seperti diketahui, PT Wilmar ikut mensponsori Persis dalam mengarungi Liga 2 musim 2021/2022 sehingga keluar sebagai juara.
Salah satu Komisaris PT Wilmar berinisial MPT telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pemberian fasilitas ekspor crude palm oil (CPO/minyak sawit) atau bahan baku minyak goreng.
Melalui keterangan resmi, Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangarep memahami situasi yang berkembang terkait keterlibatan PT Wilmar dalam kasus tersebut.
Dia pun mengambil langkah tegas dengan memutuskan hubungan kerja sama.
"Persis Solo memahami isu yang sedang berkembang di masyarakat dalam beberapa hari terakhir tentang PT Wilmar, dan turut menyesalkan atas adanya kejadian tersebut," ungkap Kaesang, Kamis (21/4).
Menurutnya, kerja sama yang terjalin antara Persis dan PT Wilmar adalah ikatan profesional yang didasari untuk pengembangan sepakbola yang lebih berprestasi di Kota Solo.
Kaesang Pangarep bereaksi tegas terkait kasus dugaan minyak goreng yang menjerat salah satu sponsor Persis Solo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News