Kasus PT Wilmar Fatal, Wajar Kaesang Memutuskan Hubungan

Jumat, 22 April 2022 – 06:30 WIB
Kasus PT Wilmar Fatal, Wajar Kaesang Memutuskan Hubungan - JPNN.com Jateng
Kaesang Pangarep. Foto: Ricardo/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pengarep mengambil keputusan tegas terhadap salah satu sponsornya, yakni PT Wilmar Nabati Indonesia yang terlibat kasus minyak goreng.

Kaesang mengambil langkah tegas dengan memutuskan hubungan kerja sama antara Persis dan PT Wilmar.

"Persis memahami isu yang sedang berkembang di masyarakat dalam beberapa hari terakhir tentang PT Wilmar, dan turut menyesalkan atas adanya kejadian tersebut," ungkapnya dalam keterangan tertulis, Kamis (21/4).

Menurutnya, kerja sama yang terjalin antara Persis dan PT Wilmar adalah ikatan profesional yang didasari untuk pengembangan sepakbola yang lebih berprestasi di Kota Solo.

"Selama kurun waktu kerja sama musim lalu, lingkupnya terbatas hanya dalam koridor profesional yang sudah disepakati melalui surat perjanjian," ujarnya.

Adik Gibran Rakabuming Raka itu juga menegaskan bahwa tidak ada campur tangan dalam sistem kerja atau manajerial perusahaan masing-masing.

Kerja sama antara kedua belah pihak itu, kata dia, hanya dalam konteks sebagai sponsorship Persis Solo di Liga 2 musim lalu.

"Sebagai sebuah klub sepakbola profesional yang menjunjung tinggi asas sportivitas, penting bagi kami untuk bisa responsif dan peka dalam memahami gejolak sosial yang ada di masyarakat saat ini," hemat dia.

Kaesang Pengarep menyesalkan keterlibatan PT Wilmar dalam kasus minyak goreng. Keputusan tegas telah dibuat bos Persis Solo itu.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News