Jelang Laga Kontra Persis Solo di Piala Presiden, Pelatih PSS Sleman Galau

Sabtu, 11 Juni 2022 – 13:00 WIB
Jelang Laga Kontra Persis Solo di Piala Presiden, Pelatih PSS Sleman Galau - JPNN.com Jateng
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiatoro (tengah ) dan Kapten PSS Sleman Bagus Nirwanto (kanan) saat sedang melakukan jumpa press di Stadion Manahan, Solo, Jumat (10/06/2022). Foto: Romensy Augustino/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro sedang galau jelang laga pembuka Piala Presiden 2022 melawan Persis Solo di Stadion Manahan Solo, sore nanti.

Menurutnya, kondisi tim yang dia latih belum sepenuhnya siap untuk terjun dalam sebuah kompetisi. Kedalaman skuad dan persiapan PSS Sleman menjelang turnamen pramusim itu sangatlah minim.

“Persiapan tidak seoptimal yang kami perkirakan, karena dari awal informasinya tidak ada Piala Presiden,” ungkapnya saat jumpa pres di Stadion Manahan Solo, Jumat (10/06).

Seto menyebut bahwa tidak ada satu pun pemain asing yang dia bawa untuk mengarungi babak penyisihan Piala Presiden Grup A di Solo.

“Kami bawa 26 pemain, tanpa pemain asing, beberapa dari akademi dan banyak yang cedera,” ungkapnya.

Keadaan itu diperparah dengan adanya penolakan dari supporter tim itu, yakni BCS untuk menyaksikan langsung pertandingan perdana PSS Sleman vs Persis Solo di stadion.

 “Persis Solo saat ini lebih matang, berbeda jauh dengan kami. Apapun itu kami hanya akan mencoba merepotkan tuan rumah saja,” terangnya.

Namun demikian, mantan pemain PSIM Yogyakarta itu ingin membawa PSS Sleman bias lolos dari penyisihan grup.

Pelatih PSS Sleman sedang galau jelang laga kontra Persis Solo di Piala Presiden 2022. Ini penyebabnya.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News