Dewa United Juru Kunci Klasemen, Nil Maizar Punya Strategi Kalahkan Persis Solo

Kamis, 23 Juni 2022 – 18:12 WIB
Dewa United Juru Kunci Klasemen, Nil Maizar Punya Strategi Kalahkan Persis Solo - JPNN.com Jateng
Pelatih Dewa United, Nil Maizar (tengah) dan Kapten Dewa United Rangga Muslim Perkasa (kanan) saat sedang jumpa press di Stadion Manahan Solo, Kamis (23/06/2022). Foto : Romensy Augustino/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Dewa United siap meladeni permainan agresif yang mungkin ditunjukkan Persis Solo saat laga lanjutan Piala Presiden 2022 Grup A di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/06) sore. 

"Ya, pastilah Solo ingin menang karena responsibility dia, tetapi, kami juga punya taktikal sendiri," ungkap Pelatih Dewa United Nil Maizar saat jumpa pres di Stadion Manahan Solo, Kamis (23/6).

Kedua tim saat ini berada papan bawah klasemen sementara Grup A. Persis ada di peringkat 4 dengan poin 1 dari hasil 1 kali kalah dan 1 kali imbang, sementara Dewa United di peringkat 5 atau juru kunci dengan poin yang sama.

Bagi Nil Maizar, laga besok adalah pertandingan adu strategi, sebab dipastikan salah satu tim akan gagal lolos ke babak 8 besar. 

"Kami sudah tahu key player lawan dan mereka pun begitu. Besok akan menjadi pertandingan adu strategi," jelasnya.

Dia berharap pertandingan Dewa United melawan Persis Solo menjadi pertandingan yang enak ditonton.

"Anak-anak dalam keadaan sehat tidak ada yang cedera. Semua dalam kondisi fit, mudah-mudahan kami bisa dapat hasil terbaik," katanya.

Kapten Dewa United Rangga Muslim Perkasa tidak menampik adanya keinginan untuk membalas kekalahan Dewa United dalam perebutan tiket final Liga 2 musim lalu.

Laga Dewa United vs Persis Solo akan menjadi ajang adu strategi. Keduanya sama-sama ingin menang.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia