Barito Putera Takluk dari PSIS Semarang, Dejan Kecewa dengan Kinerja Wasit
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Barito Putera mengalami kekalahan dari PSIS Semarang dengan skor 1-2 pada laga pekan ketiga BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (6/8) sore.
Barito sebenarnya unggul terlebih dahulu melalui gol sundulan Rafael Silva yang mendapat umpan silang dari Rizky Pora di menit ke-16.
Namun tim yang berjuluk Laskar Antasari itu harus menerima dua gol balasan PSIS. Dua gol PSIS salah satunya melalui tendangan penalti yang dicetak Jonathan Cantillana pada menit ke-28.
Atas hal tersebut, pelatih Barito Putera Dejan Antonic mengaku kecewa dengan keputusan wasit.
Dia mengkritik keras hadiah tendangan penalti untuk PSIS.
"Dalam dua gim terakhir PSIS selalu dapat penalti. Lucu, coba lihat lagi momennya," kata Dejan seusai pertandingan, Sabtu (6/8).
Dia menyebutkan bahwa pemain PSIS jatuh sendiri (diving) di kotak penalti Barito, dan kemudian wasit memberi hadiah tendangan penalti untuk PSIS.
"Kita mau sepak bola Indonesia maju, tidak butuh yang seperti ini," tegasnya.
Dejan mengungkapkan kekecewaannya terhadap kinerja wasit saat pertandingan antara Barito Putera vs PSIS Semarang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News