Menjamu Bali United, Persis Solo Siap Beri Kejutan, Tetapi

Rabu, 14 September 2022 – 22:00 WIB
Menjamu Bali United, Persis Solo Siap Beri Kejutan, Tetapi - JPNN.com Jateng
Caretaker Rasiman (tengah) dan Andri Ibo (kanan) saat sedang melakukan jumpa pers di Stadion Manahan Solo, Rabu (14/09/2022). Foto : Romensy Augustino/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Persis Solo akan melakoni pertandingan yang berat saat menjamu Bali United pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan Solo, Kamis (15/9).

Serdadu Tridatu (julukan Bali United) sedang dalam tren positif setelah selalu menang dalam lima laga terakhir, sedangkan Persis Solo baru saja menderita kekalahan dalam lawatannya ke Sleman pada pekan lalu.

Meski tidak mudah, caretaker Laskar Sambernyawa Rasiman yakin anak asuhnya bisa memberi kejutan seperti yang pernah dilakukan saat mengalahkan Madura United.

Dia pun ingin pertandingan Persis Solo dan Bali United bisa berlangsung secara terbuka.

"Kalau permainan terbuka saya rasa pemain akan lebih bersemangat untuk memenangkan pertandingan," katanya di Stadion Manahan Solo, Rabu (14/09) sore.

Di lini belakang Persis Solo mendapat angin segar, setelah Andri Ibo siap untuk mengisi pos tersebut.

Namun demikian, Persis Solo masih dihantui dengan belum pastinya Jamie Xavier dan M. Kanu untuk bermain dalam laga besok. Tim pelatih masih menunggu informasi terkait cedera yang dialami dua pemain itu saat bermain melawan PSIS Semarang.

"Kondisi Jamie dan Kanu masih kami analisis apakah mereka bisa bermain atau tidak," jelas Rasiman.

Rasiman optimistis Persis Solo mampu memberikan kejuatan saat menjamu Bali United di Stadion Manahan Solo
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News