Tumbang dari Persita, PSIS Semarang Menambah Catatan Buruk di Laga Tandang
jateng.jpnn.com, TANGERANG - PSIS Semarang kembali mendapatkan hasil minor saat laga tandang Liga 1 2022/2023.
Laskar Mahesa Jenar harus mengakui keunggulan tuan rumah Persita Tangerang dengan skor 0-1 pada laga pekan ke-10 di Indomilk Arena, Rabu (14/9).
Persita menang berkat gol tunggal dari penyerang Ramiro Fergonzi.
Dia membobol gawang PSIS yang dijaga oleh Rey Redondo dengan tendangan terobosan akurat pada menit ke-64 setelah menerima umpan jauh dari gelandang Bae Sin-yeong.
Kekalahan tersebut membuat PSIS menambah catatan buruk saat berlaga di luar kandang.
Tercatat dari enam laga tandang, PSIS menelan lima kekalahan dan sekali imbang.
Satu-satunya hasil imbang didapat saat menahan Persis Solo di Stadion Manahan Solo dengan skor akhir 0-0.
Dengan hasil tersebut PSIS berada di peringkat ke-11 klasemen sementara Liga 1 dengan poin 11.
PSIS Semarang dibuat tak berdaya saat melakoni laga tandang melawan Persita Tangeran di Indomilk Arena, Rabu (14/9).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News