PSIS Gagal Menang Atas Bhayangkara FC, Gilbert Bongkar Penyebabnya

Sabtu, 04 November 2023 – 00:05 WIB
PSIS Gagal Menang Atas Bhayangkara FC, Gilbert Bongkar Penyebabnya - JPNN.com Jateng
Pemain PSIS Semarang Gali Freitas saat menghadapi pemain Bhayangkara FC pada laga pekan ke-18 Liga 1 di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (2/11). Foto: psis.co.id

jateng.jpnn.com, SEMARANG - PSIS Semarang hanya bermain imbang 1-1 kala melawan Bhayangkara FC dalam laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Patriot, Bekasi, pada Kamis (2/11).

Klub kebanggan Kota Semarang itu juga sempat tertinggal lebih dahulu melalui gol penalti Matias Mier di menit ke-60.

Namun, Gali Freitas berhasil menyamakan kedudukan di penghujung laga atau tepatnya pada menit 90+4, dan menghindarkan PSIS dari kelalahan.

Gali Freitas menciptakan gol setelah mampu memanfaatkan umpan Carlos Fortes.

Menanggapi hasil imbang tersebut, pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius mengatakan bahwa pertandingan di Liga 1 memang semuanya sulit.

Dia juga menyebut bahwa Bhayangkara Presisi Indonesia FC yang berada di papan bawah tetap memiliki permainan yang sangat baik.

"Semua pertandingan di Indonesia sangat susah. Bhayangkara FC sangat terorganisir, kemudian sangat fight. Dan kami banyak peluang yang belum berhasil jadi gol, penjaga gawang Bhayangkara juga bermain bagus," ujarnya, Jumat (3/11).

Satu sisi positifnya, kata pelatih asal Malta itu, adalah para pemainnya tetap berjuang hingga menit akhir selesai.

PSIS Semarang hanya bermain imbang 1-1 kala melawan Bhayangkara FC dalam laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Patriot, Bekasi, pada Kamis (2/11).
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News