Sosok Darul & Naufal, Korban Pembacokan yang Nasibnya Kini Diperjuangkan Salman

Sabtu, 05 Februari 2022 – 13:52 WIB
Sosok Darul & Naufal, Korban Pembacokan yang Nasibnya Kini Diperjuangkan Salman - JPNN.com Jateng
Salman Al Farizi (kiri) dan Darul Husni (kanan). FOTO: Sigit AF/JPNN.com

Salman meminta aparat penegak hukum untuk memberi keadilan dalam kasus yang menimpa dua rekannya itu. 

"Harapannya kasus ini bisa diselesaikan seadil-adil mungkin lah, persoalan kemanusian ini. Jangan sampai ada kesan tertutup. Kami hanya meminta keadilan aja," katanya dikonfirmasi, Sabtu (5/2). 

Salman mengatakan bahwa saat ini kondisi kedua rekannya sudah membaik. Meskipun begitu, kata dia, para korban tidak akan sembuh sempurna. 

Ia menaksir biaya pengobatan hingga pemulihan jangka panjang terhadap Darul dan Naufal mencapai Rp 60 juta. 

"Pertimbangan Rp 60 juta itu persoalan apa, jangka menengah, jangkah panjang. Korban bahkan sudah pingin pindah, enggak mau lanjut di Semarang lagi, sangat trauma, psikologisnya terganggu. Saya nasehati untuk tetap bertahan dulu," katanya. 

Sidang lanjutan kasus ini sendiri akan digelar pada Rabu (9/2) mendatang di PN Semarang, setelah sidang kedua yang beragendakan pembacaan putusaan ditunda oleh majelis hakim Rabu lalu. (mar4/jpnn) 

Salman terus mengharapkan keadilan untuk kedua rekannya Darul dan Naufal yang menjadi korban pembacokan seusai insiden di salah satu kampus swasta.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News