Seusai Dampingi Gibran Blusukan, Dico Optimistis Jadi Wali Kota Semarang 2024

Sabtu, 20 Juli 2024 – 14:57 WIB
Seusai Dampingi Gibran Blusukan, Dico Optimistis Jadi Wali Kota Semarang 2024 - JPNN.com Jateng
Bupati Kendal Dico Ganinduto yang juga bakal calon wali kota Semarang. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Bupati Kendal Dico Ganinduto mengatakan kesiapannya maju menjadi bakal calon Wali Kota Semarang dalam pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024.

Dico optimistis akan meraih kemenangan dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota atau Pilwakot Semarang, November mendatang.

"Insyaallah kami hadir untuk memberikan yang tebaik untuk Kota Semarang," kata Dico, Seusai mendampingi blusukan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka di Semarang, Sabtu (20/7).

Dico menyatakan bersama Gibran telah belanja banyak masalah di Kota Semarang. Dia diajak Gibran untuk melihat kondisi kehidupan masyarakat di Ibu Kota Jawa Tengah.

"Jadi kita belanja masalah hari ini untuk memberikan solusi masa depan," katanya.

Menurutnya, ajakan itu adalah simbol kepedulian Gibran sebagai seorang sahabat yang mendorong dirinya maju menjadi orang nomor satu di Kota Semarang mendatang.

"Salah satunya wilayah kumuh, banjir rob, pasar juga. Kita lihat pasar ini kan perekonomian masyarakat yang harus diperhatikan juga," katanya.

Melihat segudang masalah Kota Semarang tersebut, politikus Golkar ini menyatakan mampu mengatasinya. Terlebih menurutnya ada dukungan dari Gibran Rakabuming Raka.

Dico optimistis akan jadi wali kota Semarang 2024, seusai mendampingi Gibran blusukan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia