Ganjar Tegaskan Soal Isu Capres, Hak Istimewa di Tangan Mega

Kamis, 02 Juni 2022 – 16:27 WIB
Ganjar Tegaskan Soal Isu Capres, Hak Istimewa di Tangan Mega - JPNN.com Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Foto: Tim Media Ganjar

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan soal isu calon presiden (capres) dari PDIP. Menurutnya, keputusan tersebut adalah hak istimewa yang hanya dimiliki oleh sang ketua umum, Megawati Soekarno Putri.

Ganjar melontarkan pernytaan ini untuk menanggapi kritikan anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Trimedya Panjaitan yang menyebutnya kemlinthi, terlalu berambisi menjadi capres.

Selain itu, Trimedya Panjaitan juga menilai Ganjar tak menghargai Megawati Soekarnoputri.

"Saya menghormati lah. Itu, kan, urusan copras capres to itu. Capres itu di PDIP sudah jelas, itu urusannya ketua umum. Urusannya Bu Mega," kata Ganjar saat ditemui di kantornya, Kamis (2/6).

Ganjar menegaskan, dirinya hanya fokus melaksanakan tugasnya sebagai gubernur Jawa Tengah. Menurutnya, masih banyak persoalan yang harus segera diselesaikan sebelum masa purna jabatan.

"Saya tak nyambut gawe (bekerja) mengurusi rob, mengurusi minyak goreng dulu," tegasnya.

Ganjar juga tidak menanggapi serius spekulasi-spekulasi yang beredar di lapangan. Termasuk ketika ada isu bahwa PPP akan menampung Ganjar jika tak dicalonkan dari PDIP.

"Halah, aku ki PDI Perjuangan," tegas Ganjar.(mar4/jpnn)

Ganjar Pranowo dengan tegas menyatakan sikapnya soal is capres dari PDID. Hanya Megawati yang punya hak istimewa.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News