Pasca-Kebakaran Relokasi Pasar Johar, Pedagang Dijanjikan Bantuan
“Saya minta lurahnya untuk menghitung, berapa tempatnya (yang terbakar), kerugiannya berapa,” kata Ganjar.
Baca Juga:
Dalam komunikasinya dengan Hendi, panggilan akrab Wali Kota Semarang, Ganjar meminta untuk menerapkan sistem satu respon.
Pedagang yang sudah mendapatkan jatah kios Pasar Johar dapat pindah dari relokasi pasar. Dorongan untuk segera pindah menjadi poin perhatian politikus PDIP ini.
“Jadi maksud saya yang area (terbakar) ini bisa dipindahkan ke sana, kemudian yang masih aman bisa berjualan. Yang kami pikirkan sekarang agar mereka bisa berjualan lagi,” tandasnya.
Sebelumnya, kebakaran hebat melanda tempat relokasi Pasar Johar di kawasan MAJT, Rabu (2/2) sekitar pukul 18.30 WIB. Kobaran api itu menghanguskan ratusan kios.
Mendapat informasi itu, Ganjar saat perjalanan pulang ke Semarang dari Rembang memutuskan langsung menuju lokasi memantau penanganan kebakaran.
Sementara itu, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menyebut bantuan untuk memadamkan si jago merah datang dari luar kota.
"Termasuk tadi saya lihat ada bantuan dari Brimob, Polrestabes Semarang, dari Kabupaten Kudus, dan Kabupaten Demak," ujar Hendi.
Bantuan dari pemerintah segera disalurkan kepada pedagang relokasi Pasar Johar kawasan Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Semarang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News