Baru Menjabat, Kepala Disdikbud Jateng Langsung Diminta Ganjar Selesaikan Kasus Ini

Jumat, 14 Januari 2022 – 19:38 WIB
Baru Menjabat, Kepala Disdikbud Jateng Langsung Diminta Ganjar Selesaikan Kasus Ini - JPNN.com Jateng
Gubernur Ganjar Pranowo melantik dan mengambil Sumpah/Janji Jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah di Gd. Gradika Bhakti Praja. Jumat (14/1). FOTO: Humas Pemprov Jateng

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melantik dan mengambil sumpah 13 pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemprov setempat, Jumat (14/1). 

Dari ke 13 pejabat itu, Uswatun Hasanah yang menjabat Kepala Disdikbud Jateng langsung mendapatkan misi serius dari Ganjar. 

Ganjar meminta agar kasus pungli di sekolah bisa benar-benar teratasi lantaran fenomena ini masih sering didapati. 

Ia menyebut persoalan ini masih menjadi pekerjaan rumah yang belum tuntas di Disdikbud Jateng.

"Saya masih mendengar pungli, njelehi (membosankan). Kemarin masih ada SPP sudah kita gratiskan SMA, SMK, SLB tapi masih ada yang memungut, kasih peringatan," kata Ganjar. 

Ganjar juga menerima laporan adanya guru yang menyebarkan hoaks terkait pemerintahan pada muridnya. 

Selain itu, kata dia, masalah penahanan ijasah juga masih sering terjadi.

"Masih banyak orang harus menebus ijasah. Kalau ada yang terjadi di negeri dan itu ditahan lama, klarifikasi. Kalau banyak alasan kepala sekolahnya copot," ujar Ganjar.

Kepala Disdikbud Jateng Uswatun Hasanah yang baru menjabat langsun diberi misi khusus untuk menyelesaiakan kasus pungli sekolah.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News