Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Keterbukaan Informasi, Mbak Ita Tekankan Komitmen Layanan Publik

Jumat, 22 Desember 2023 – 14:42 WIB
Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Keterbukaan Informasi, Mbak Ita Tekankan Komitmen Layanan Publik - JPNN.com Jateng
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu menerima penghargaan keterbukaan informasi dari Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

"Ada tambahan-tambahan yang merupakan evaluasi pada saat Pemkot Semarang ini menjadi salah satu nominator tingkat nasional," ujarnya.

Pemkot Semarang menjadi terbaik dari 35 kabupaten/ kota di Jawa Tengah. Walau begitu, Mbak Ita menegaskan kembali bahwa penghargaan tersebut harus menjadi komitmen dalam hal keterbukaan informasi kepada publik.

"Dari berbagai masukan dan review dari KIP pusat, alhamdulkah bisa mendapatkan yang terbaik, ini adalah salah satu upaya mendorong Pemkot Semarang, OPD untuk memberikan informasi atau keterbukaan kepada masyarakat," katanya.

Termasuk, kata Wali Kota Semarang perempuan pertama itu, dua penghargaan tersebut wajib menjadi pemantik untuk melahirkan ide, inovasi dan program yang berpihak kepada masyarakat.

"Ini meruoakan peran serta kepada seluruh OPD, seluruh teman-teman di RS juga masyarakat, menjadikan Kota Semarang ini akan selalu memberikan inovasi," tuturnya. (mcr5/jpnn)

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menerima penghargaan sebagai Badan Publik Informatif dari Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah (Jateng).

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News