Kisah Juru Kunci Makam Bergota Semarang: Menjelang Ramadan Sibuk Melayani Peziarah

Kamis, 07 Maret 2024 – 21:33 WIB
Kisah Juru Kunci Makam Bergota Semarang: Menjelang Ramadan Sibuk Melayani Peziarah - JPNN.com Jateng
Rochmadi (59), sang Juru Kunci Makam Bergota Kota Semarang. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Jauh dari kebisingan, tampak seorang pria bertelanjang dada sambil tiduran di atas sebuah kijing makam. Dia adalah Rochmadi (59), sang penjaga Makam Bergota Kota Semarang.

Kebiasaan itu Rocmadi lakukan di tengah hari sembari melepas lelah seusai bersih-bersih makam. Menjelang sore dia menyambut para peziarah yang datang.

Sibuk Melayani Peziarah

Warga Kelurahan Pelombokan, Kecamatan Semarang Utara itu sehari-hari bertugas menjaga satu blok makam dengan luas 500 meter persegi. Setidaknya terdapat 160 juru kunci di tempat pemakaman umum seluas 60 hektare itu.

Menjelang Ramadan kali ini, Rochmadi tampak semringah. Jumlah orang yang berziarah kubur melimpah. Kantongnya yang tipis, kembali tebal. Tak lain untuk menafkahi keluarganya.

"Awal pertengahan Ruwah (bulan di kalender Hijriah sebelum Ramadan) sudah mulai ramai seperti menjelang Lebaran dan setelah Salat Id," katanya, ditemui JPNN.com.

Rochmadi menyebut sehari menjelang Ramadan akan menjadi puncak peziarah mendatangi makam-makam leluhurnya.

"Kemungkinkan Senin (11/3) puasanya, berarti Minggu (10/3) sudah pasti muntel (penuh, red)," ujarnya sembari menuturkan peziarah terlihat banyak ketika malam Jumat Kliwon.

Rochmadi, sang juru kunci Makam Bergota Semarang akan tampak sibuk melayani peziarah saat menjelang Ramadan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News