Tercebur ke Sumur Sedalam 25 Meter, Pria di Sragen Meninggal Dunia
jateng.jpnn.com, SRAGEN - Pria bernama Senen Bandiyo (52) diduga terpeleset dan tercebut ke sumur sedalam 25 meter di Dukuh Candirejo, Desa Jurangjero, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen.
Kapolsek Karangmalang Iptu Mulyono mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (10/5) sekitar pukul 11.00 WIB. Saat itu korban sedang memperbaiki saluran air pam di rumahnya.
"Saat hendak membobok tembok, korban melewati sumur dan menginjak asbes penutup sumur sehingga pecah dan korban terperosok masuk ke dalam sumur," ujarnya, Sabtu (11/5).
Dua orang keluarga korban yang mengetahui kejadian tersbut pun langsung meminta pertolongan serta memberitahu warga sekitar.
Warga datang dan menghubungi tim PSC, BPBD, tim SAR serta Polsek Karangmalang.
Lebih lanjut, Iptu Mulyono mengatakan evakuasi korban berlangsung dramatis.
Sekitar satu setengah jam, tepatnya pukul 12.30 WIB, korban berhasil dievakuasi, kemudian dilakukan pengecekan kesehatan oleh tim medis Puskesmas Karangmalang.
"Karena luka yang dialami korban cukup serius, korban kemudian dilarikan ke RSUD Sragen dengan menggunakan ambulans Puskesmas Karangmalang. Namun nahas, nyawa korban tidak tertolong," ungkapnya.
Seorang pria bernama Senen Bandiyo (52) meninggal dunia setelah diduga terpeleset dan tercebut ke sumur sedalam 25 meter di Sragen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News