Jateng Fair 2024 Digelar 2 Pekan di PRPP Semarang, Catat Tanggalnya!

Kamis, 11 Juli 2024 – 20:29 WIB
Jateng Fair 2024 Digelar 2 Pekan di PRPP Semarang, Catat Tanggalnya! - JPNN.com Jateng
Direktur PT. PRPP Jawa Tengah (Perseroda) Titah Listyorini dalam keterangan pers Jateng Fair 2024, Kamis (11/7). FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Acara tahunan Jateng Fair akan diselenggarakan kembali di PRPP Jawa Tengah, Kota Semarang pada 26 Juni sampai 11 Agustus 2024.

Pesta rakyat yang konsisten mengangkat keunggulan Jawa Tengah ini bertajuk "Sensational of Central Java Coffee". Sesuai tema itu, 25 kabupaten/ kota penghasil kopi se Jawa Tengah dihadirkan.

Tema itu sengaja diangkat agar masyarakat luas mengenal lebih dekat secara hulu sampai dengan hilir jenis dan daerah penghasil kopi agar Jawa Tengah yang makin banyak dikonsumsi hingga internasional.

"Ini merupakan sesuatu yang harus kita banggakan dan harus kita angkat," kata Direktur PT. PRPP Jawa Tengah (Perseroda) Titah Listyorini dalam keterangan pers, Kamis (11/7).

Titah menjelaskan kopi asli Jateng telah mendunia, dibuktikan dengan sanggup memenuhi kebutuhan ekspor.

"Berbagai macam kopi di Jawa Tengah sudah dikenal dan sebagian besar kabupaten/ kota di Jawa Tengah memiliki kekhas-an kopi," katanya.

Dalam gelaran Jateng Fair tahun ini, ada sejumlah pameran yang turut meramaikan. Di antaranya Pameran Pasukan dan Peralatan Militer Kodam IV Diponegoro, hingga Pameran Meubel berkualitas Internasional.

Termasuk pula akan menambah keistimewaan Animal Show oleh Safari Beach Jateng yang akan dilaksanakan di Bale Sindoro.

Catat tanggal main Jateng Fair 2024 yang akan digelar 2 pekan di PRPP Semarang.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News