Selama Agustus 2024, Tiket Masuk Taman Balekambang Solo Gratis, Tetapi

Senin, 29 Juli 2024 – 07:03 WIB
Selama Agustus 2024, Tiket Masuk Taman Balekambang Solo Gratis, Tetapi - JPNN.com Jateng
Pengunjung sedang menikmati Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (28/7). Foto: Romensy Augustino/JPNN

jateng.jpnn.com, SOLO - Uji coba hari ke-3 Taman Balekambang Solo setelah diresmikan Wakil Presiden Ma'aruf Amin pada Kamis (25/7), disambut antusias oleh ribuan warga.

Pengelola mencatat sidikitnya ada 7.800 orang memadati salah satu taman termegah di Kota Solo itu.

Kasubag Tata Usaha UPTD Kawasan Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Surakarta Nina Herlina mengungkapkan bahwa selama bulan Agustus 2024 biaya masuk Taman Balekambang gratis.

Namun pengunjung hanya bisa menikmati taman ini pada Sabtu dan Minggu saja mulai pukul 10.00 WIB-16.00 WIB.

"Jadi ini untuk hari ketiga penggratisan bagi pengunjung umum. Gratis sampai 31 Agustus. Namun, kami buka hanya Sabtu dan Minggu dulu," ujarnya saya diwawancarai, Minggu (28/7).

Nina menjelaskan pembatasan hari buka dilakukan karena Taman Balekambang masih dalam proses uji coba dan dilakukan dalam rangka memperingati bulan Kemerdekaan Indonesia.

"Kami membatasi karena masalah uji coba. Kemarin Pak Wali (Teguh Prakosa) mengatakan dalam rangka 17-an digratiskan untuk pengunjung. Untuk buka tidak dibatasi dulu. Jadi pengunjung boleh masuk sebanyak mungkin," ungkapnya.

Tarif sebesar Rp 5.000 akan mulai diterapkan per 1 September 2024. Nina menyebut bahwa proses pemesanan tiket dilakukan secara online.

Uji coba hari ke-3 Taman Balekambang Solo setelah diresmikan Wakil Presiden Ma'aruf Amin pada Kamis (25/7), disambut antusias oleh ribuan warga.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News