Saat Pembukaan Peparnas XVII di Solo, Jokowi: Ajang Ini Spesial
jateng.jpnn.com, SOLO - Presiden Joko Widodo secara resmi membuka ajang Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII di Stadion Manahan Solo, Minggu (6/10) malam. Menurutnya ajang tersebut adalah panggung kesetaraan bagi penyandang disabilitas.
Jokowi datang didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, Menpora Dito Aritedjo, PJ Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana dan sejumlah pejabat lain.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim Peparnas ke-17 saya nyatakan dibuka," ujar Jokowi.
Jokowi mengungkapkan bahwa upacara pembukaan Peparnas XVII sangatlah istimewa. Dia mengaku sengaja terbang dari Ibu Kota Negara (IKN) untuk membuka acara tersebut.
"Buat saya, Peparnas ini spesial, tadi siang saya terbang dari IKN Nusantara ke Solo khusus untuk pembukaan Peparnas ini. Khusus untuk bertemu para atlet dan official peserta Peparnas dan saya senang bertemu bapak ibu saudara malam ini," katanya.
Jokowi juga mengatakan perlu bagi semua orang berbangga atas prestasi para atlet disabilitas. Pasalnya, mereka banyak mencetak prestasi di tingkat internasional.
"Kita semua patut berbangga karena para atlet penyandang disabilitas Indonesia daya juangnya luar biasa, prestasinya juga sangat membanggakan," katanya.
"Di ajang Asean Para Games Indonesia juara umum tiga kali berturut turut. Yaitu Asean Para Games 2017, 2022 dan 2023," katanya menambahkan.
Presiden Joko Widodo secara resmi membuka ajang Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII di Stadion Manahan Solo, Minggu (6/10) malam.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News