Melihat NUVO Yuk, Main di Luar, Dukung Gerak Bersama, Sehat Bersama
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gerak Bersama, Sehat Bersama menjadi tema Hari Kesehatan Nasional. Bersama itu, kebersihan antibakteri menjadi hal yang perlu diperhatikan bagi kesehatan anak ketika bermain di luar.
Mendukung Hari Kesehatan Nasional yang ke-60, NUVO Family melakukan kampanye 30 Menit Main di Luar dengan menyelenggarakan aktivitas ‘NUVO Yuk, Main di Luar’ untuk mengajak keluarga Indonesia membiasakan anak bergerak dan bermain setiap hari, serta menjaga kebersihan diri setelahnya.
Melanjutkan roadshow NUVO Family ke kota-kota di Indonesia, kini ‘NUVO Yuk, Main di Luar’ hadir di Semarang bersama ratusan anak-anak dan orang tua saat acara puncaknya di Lapangan Garnisun, Semarang (10/11).
"Selaras dengan pilar sehat fisik pada Gerakan Sekolah Sehat, kegiatan bermain di luar ini merupakan salah satu upaya yang dapat dilakukan bersama untuk mewujudkan anak-anak yang sehat secara fisik dan mental," kata Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kota Semarang Aji Nur Setiawan.
Apalagi dengan bermain, dia mengatakan anak-anak juga akan bersosialisasi dengan teman-temannya dan keseluruhan kegiatan ini bisa ikut mengasah kecerdasan anak bangsa Indonesia.
"Oleh karena itu, mari para orang tua bersama anak-anak meluangkan waktu untuk bermain di luar setiap hari agar menjaga kebiasaan hidup sehat," kata Aji.
Pricilla Adelia sebagai Product Coordinator NUVO Family ikut menjelaskan komitmennya untuk mewujudkan generasi hebat pemberani yang sehat dan terlindungi dari kuman dan bakteri.
"Kami percaya bahwa kesehatan fisik anak merupakan fondasi penting bagi tumbuh kembang mereka. Oleh karena itu, melalui kegiatan ‘NUVO Yuk Main di Luar’, kami mengajak seluruh orang tua di Indonesia mendampingi si kecil main di luar minimal 30 menit sebagai rutinitas sehari-hari mereka," tuturnya.
Dukung Gerak Bersama, Sehat Bersama dengan melihat NUVO Yuk, Main di Luar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News