Dukung Generasi Sehat, Alfamidi Boyolali Gelar Edukasi Pola Asuh dan Gizi

Selasa, 11 Februari 2025 – 12:00 WIB
Dukung Generasi Sehat, Alfamidi Boyolali Gelar Edukasi Pola Asuh dan Gizi - JPNN.com Jateng
Alfamidi Cabang Boyolali menunjukkan kepeduliannya terhadap tumbuh kembang anak dengan menggelar program Edukasi Pola Asuh dan Gizi Optimal di Nusukan, Surakarta, pada Kamis (23/1). Foto: Dokumentasi untuk JPNN

jateng.jpnn.com, SOLO - Alfamidi Cabang Boyolali menunjukkan kepeduliannya terhadap tumbuh kembang anak dengan menggelar program Edukasi Pola Asuh dan Gizi Optimal di Nusukan, Surakarta, pada Kamis (23/1).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan (corporate social responsibility atau CSR) dalam mendukung kesehatan balita dan meningkatkan kesadaran orang tua akan pentingnya pola asuh yang baik.

Bekerja sama dengan Posyandu Melati, Alfamidi mengajak 100 balita beserta orang tua mereka untuk mendapatkan edukasi tentang pentingnya pola asuh yang tepat, gizi seimbang, serta pola hidup sehat.

Selain penyuluhan, anak-anak juga mendapat pemeriksaan kesehatan serta makanan tambahan bergizi untuk mendukung pertumbuhan mereka.

Branch Manager Alfamidi Boyolali Heribertus menegaskan program ini adalah bentuk nyata kepedulian perusahaan terhadap masa depan anak-anak Indonesia.

"Kami ingin memberikan kontribusi nyata agar anak-anak Indonesia tumbuh sehat, kuat, dan menjadi generasi yang membanggakan bagi bangsa," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima JPNN, Selasa (11/2).

Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa sebagian besar balita dalam kondisi sehat, meski ada beberapa yang membutuhkan peningkatan gizi.

Para ibu yang mengikuti kegiatan ini mengaku mendapatkan wawasan baru mengenai pentingnya pola asuh yang tepat dan gizi optimal bagi anak mereka.

Alfamidi Cabang Boyolali menunjukkan kepeduliannya terhadap tumbuh kembang anak dengan menggelar program Edukasi Pola Asuh dan Gizi Optimal di Nusukan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia