KPK Sebut Ganjar Kepala Daerah Paling Tegas soal Korupsi, Ini Alasannya
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendapat apresiasi dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (5/4).
Apresiasi itu lantaran langkah Ganjar melakukan pencegahan tindakan korupsi di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) sebagai regulator dengan pelaku usaha.
Direktur Anti Korupsi Badan Usaha KPK Aminudin menyebut Ganjar satu-satunya kepala daerah yang berani tegas menginstruksikan jajarannya terkait korupsi.
"Iya, instruksi jelas. Saya sangat apresiasi dengan arahan dan pembinaan Pak Ganjar kepada para staf di Provinsi Jawa Tengah," kata Aminudin di Gubernuran, Selasa (5/4).
Aminudin menyatakan penyelenggara negara bukan sepenuhnya menjadi pelaku tindak pidana korupsi. Praktik korupsi juga banyak ditemukan di kalangan pelaku usaha.
Kedatangan Aminudin bertemu Ganjar merupakan agenda audiensi Komite Advokasi Daerah (KAD).
"Keberadaan KAD sangat penting, dapat memberikan solusi bagi para pelaku usaha ketika mengalami kendala masalah korupsi," jelasnya.
Adanya KAD dapat difungsikan sebagai wadah dialog dan diskusi antara pelaku dan regulator.
Direktur Anti Korupsi Badan Usaha KPK Aminudin menyebut Ganjar satu-satunya kepala daerah yang berani tegas menginstruksikan jajarannya terkait korupsi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News