Kebakaran di Solo: Toko Batik Unggul Ludes Dilahap Api

Minggu, 08 Mei 2022 – 19:17 WIB
Kebakaran di Solo: Toko Batik Unggul Ludes Dilahap Api  - JPNN.com Jateng
Api menyembur keluar dari dalam Toko Batik Unggul, Minggu (8/05/2022). Foto: Tangkap Layar Video Humas Polresta Surakarta.

jateng.jpnn.com, SOLO - Kebakaran terjadi di Toko Batik Unggul, Jl. RE Martadinata No. 17, Sudiroprajan, Jebres, Solo, Minggu (8/5) sekitar pukul 15.30 WIB.

Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat korsleting listrik. 

Kapolsek Jebres Kompol Suharmono mengatakan bahwa pemilik toko, Dewi Indrijati (72) baru megetehui peristiwa itu setelah dihubungi saksi mata bernama Natalina sekitar pukul 15.30 WIB.

"Awalnya Dewi Indrijati sekitar pukul 10.00 WIB pergi ke daerah Coyudan untuk buka toko," kata Kapolsek.

Natalina saat itu sedang menjaga tokonya yang terletak di sebelah barat tempat kejadian perkara (TKP).

Dia kaget ketika mendapati ada asap mengepul dari Toko Batik Unggul dan langsung menghubungi pemiliknya bahwa telah terjadi peristiwa kebakaran. 

Pada saat bersamaan salah seorang warga Danang (30) sedang melintas di depan Toko Batik Unggul. 

Dia kemudian bergegas memberitahu Linmas Sudiroprajan, Solo, Puri (39) setelah melihat adanya api dan asap hitam. 

Peristiwa kebakaran menimpa Toko Batik Unggul Solo hari ini. Pemilik baru tahu ketika dihubungi tetangganya.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News