Seusai Rob Surut, Truk Mengular di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Antrean panjang truk kontainer terjadi di Gerbang Pos 4 Pelabuhan Tanjung Emas Kota Semarang, Jumat (27/5).
Pantauan JPNN.com Jateng, pada pukul 15.00 WIB, penumpukan truk mengular hingga ke Jalan Yos Sudarso dan Ronggowarsito sekitar 1 kilometer.
Penumpukan kendaraan berat tersebut karena aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Emas mulai berjalan, seusai terendam rob.
Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai, KPPBC Tanjung Emas Semarang Anton Martin mengatakan terjadinya penumpukan akibat terganggunya operasional ekspor impor karena rob sejak Senin (23/5) lalu.
"Iya, benar (terjadi penumpukan) karena kami fokus evakuasi pegawai dan amankan aset yang nilainya triliunan rupiah," kata Anton.
Hari ini, pihaknya kembali membuka pelayanan ekspor impor dengan melakukan pengecekan ratusan kontainer yang siap untuk dikirim.
"Iya, ada 106 kontainer dicek sebelum diekspor," ujar Anton.
Anton menyebut sebelum aktivitas ekspor impor dibuka, pihaknya bersama para pelaku usaha mengatasi kontainer yang terdampak banjir rob Semarang.
Perlahan, banjir rob Semarang mulai surut. kondisi itu pun diikuti dengan aktivitas perekonomian di Pelabuhan Tanjung Emas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News