Ganjar Pranowo Dukung Penuh Langkah NU
jateng.jpnn.com, PEKALONGAN - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan dukungannya terhadap Nahdatul Ulama (NU) untuk melakukan gerakan antiradikalisme dan toleransi.
"Sebenarnya cita-cita utamanya bagaimana anak-anak kita mulai dari madin itu sudah diajarkan aswaja," kata Ganjar saat menghadiri Launching Madin NU se-Jawa Tengah di Pondok Pesantren PDF Walindo Pekalongan, Rabu (15/6).
Ganjar mendukung penuh dan bekerja sama untuk memuluskan langkah NU membekali antiradikalisme dan toleransi sejak Madrasah Diniyah (Madin).
"Dengan harapan kelak kemudian hari nilai-nilai keagamaan yang akan diamalkan itu sesuai dengan yang dikembangkan oleh NU," tuturnya.
Ganjar mengakui selama ini NU telah memberikan contoh beragama dengan baik. Terlebih, para sesepuh nahdiyin juga menjunjung toleransi, kemanusiaan yang selalu mendamaikan.
"Inilah yang kemudian generasi mudanya harus disiapkan untuk itu," jelasnya.
Menurutnya ada tantangan masa depan yang makin kompleks sehingga anak-anak harus disiapkan dengan modal nilai-nilai tersebut.
"Jadi ilmu pengetahuannya bagus, agamanya bagus, kepribadiannya bagus sehingga mereka siap menghadapi Indonesia di masa depan," terangnya.
Ganjar Pranowo menyatakan dukungannya kepada NU untuk melakukan gerakan antiradikalisme dan toleransi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News