Datang di Acara Persis Solo, Kaesang & Erina Gudono Makin Mesra, Berpacaran?
jateng.jpnn.com, SOLO - Kaesang Pangarep dan Erina Gundono tampak hadir dalam acara launching jersey baru Persis Solo di Swiss Belhotel Solo, Kamis (21/7) malam.
Mereka berdua terlihat makin mesra, Erina yang merupakan finalis Puteri Indonesia itu duduk di samping Kaesang bersama dengan petinggi manajemen Laskar Sambernyawa.
Dia mengenakan baju berwarna kuning dan celana jin biru terang dengan masker hitam, sesekali turut menyapa rekan Kaesang dengan memberi senyuman serta salam kepada tamu lain.
Mereka berdua juga sempat berfoto dengan tamu-tamu yang datang, bahkan putra bungsu Presiden Joko Widodo ini merangkul mesra finalis Puteri Indonesia untuk ikut berpose foto bersama.
Ini bukan pertama kali Kaesang dan Erina Gundono terlihat mesar di hadapan publik.
Keduanya sempat terlihat beberapa kali ikut menonton pertandingan Persis Solo di Stadion Manahan Solo saat ajang Piala Presiden 2022.
Saat dikonfirmasi terkait kemesraan mereka berdua, Kaesang dan Erina enggan memberikan komentar.
Perlu diketahui, Persis Solo resmi merilis 4 jersey home dan away-nya untuk mengarungi kompetisi kasta tertinggi Liga 1 2022/2023.
Kaesang dan Erina kembali terlihat di publik saat acara launching jersey Persis Solo pada Kamis (21/7) malam. Mereka berdua terlihat makin mesra.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News