3.714 Pegawai Honorer di Solo Lolos Pendataan Non-ASN

Rabu, 05 Oktober 2022 – 20:14 WIB
3.714 Pegawai Honorer di Solo Lolos Pendataan Non-ASN - JPNN.com Jateng
Sebanyak 3.714 Pegawai Honorer di Solo Masuk Pendataan Non-ASN. Ilustrasi Foto : Ricardo/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta mengusulkan 4.906 pegawai honorer dalam proses pendataan non-ASN pra-finalisasi yang dilakukan oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN).

Dari jumlah yang diajukan, sebanyak 3.714 pegawai honorer memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh BKN. Sedangkan, 1.192 tidak memenuhi kriteria.

Namun demikian, tidak semua data pegawai honorer yang memenuhi kriteria itu berhasil diimpor ke dalam sistem aplikasi online yang diterapkan oleh BKN.

Berdasarkan data dari BKP-SDM Surakarta, ada sebanyak 151 data pegawai gagal masuk.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKP-SDM) Kota Surakarta Dwi Ariyatno mengatakan sistem aplikasi online yang digunakan oleh BKN kemungkinan terintegrasi dengan sistem kependudukan dari Kemendagri. Sehingga proses impor data akan berhasil apabila nama yang diimpor sudah memiliki akun dari sistem Kemendagri.

"Kalau sudah mendapatkan akun dari sistem Kemendagri baru bisa mendapatkan username dan password akun BKN. Baru kemudian bisa melakukan upload dokumen," jelasnya saat dihubungi, Rabu (5/10).

Dwi menjelaskan setelah berhasil melakukan impor data, pihaknya akan melakukan uji publik dengan menampilkan data-data tersebut di web resmi BKP-SDM Surakarta https://bkd.surakarta.go.id/.

"Kalau yang tidak memenuhi syarat tentunya tidak akan tampil di situ. Kelompok ini akan kami data secara manual," ujarnya.

Sebanyak 3.174 pegawai Honorer di Solo masuk dalam pendataan non-ASN prafinalisasi. Masih ada ribuan yang belum masuk.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News