Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Resmi Dibuka, Ganjar Takjub dengan Kemegahannya

Rabu, 01 Maret 2023 – 15:56 WIB
Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Resmi Dibuka, Ganjar Takjub dengan Kemegahannya - JPNN.com Jateng
Masjid Sheikh Zayed Solo. FOTO: Humas Pemkot Surakarta.

jateng.jpnn.com, SOLO - Masjid Raya Sheikh Zayed Solo telah resmi dibuka untuk umum. Peresmian masjid yang dibuat mirip aslinya di Abu Dhabi itu dilakukan oleh Waki Presiden RI Maruf Amin, Selasa (28/2) malam.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta masyarakat ikut menjaga terbesar di Kota Surakarta tersebut.

"Setelah dibuka, harapannya bisa segera berfungsi dan pasti banyak orang yang ingin beribadah di masjid itu karena bagus banget," kata Ganjar saat mendampingi kunjungan kerja Wakil Presiden Maruf Amin di Surakarta, Rabu (1/3).

Ganjar menceritakan, banyak masyarakat yang ingin hadir saat pembukaan, tetapi kapasitas untuk acara tersebut dibatasi.

Kendati begitu, antusias warga yang datang untuk salat subuh berjemaah pertama kali di masjid itu sangat tinggi.

"Maka yang luar biasa tadi pagi subuhan untuk yang pertama bareng-bareng dengan Pak Wapres, luar biasa masyaAllah. Masyarakat juga cukup antusias," tuturnya.

Antusias yang besar itu, kata Ganjar, tentu tidak akan terjadi pada hari pertama pembukaan masjid untuk umum.

Menurutnya, arsitektur masjid yang bagus juga menjadi daya tarik tersendiri, sehingga berpotensi menjadi destinasi wisata religi.

Ganjar Pranowo mengaku takjub dengan keindahan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo yang telah resmi dibuka.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News