Kendaraan Menumpuk, One Way Lokal Kalikangkung-Bawen Diberlakukan

Rabu, 19 April 2023 – 19:28 WIB
Kendaraan Menumpuk, One Way Lokal Kalikangkung-Bawen Diberlakukan - JPNN.com Jateng
Penumpukan kendaraan di GT Kalikangkung Semarang. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Rekayasa lalu lintas satu arah atau one way lokal telah diberlakukan dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang hingga GT Bawen, Rabu (19/4).

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Agus Suryonugroho mengatakan, one way lokal diterapkan lantaran adanya penumpukan kendaraan di GT Kalikangkung.

"Saat ini arus kendaraan yang melintas di GT Kalikangkung di atas 3.200 per jam. Kami berlakukan one way," kata Kombes Agus,

One way lokal sudah diterapkan dari GT Kalikangkung hingga Bawen sejak pukul 16.30 WIB.

Seusai rekayasa lalu lintas berjalan, kata dia, kepadatan kendaraan berangsur-angsur mulai menurun.

"Dari pantauan, sejak pukul 14.00 WIB sudah mulai padat," ujarnya.

Pihaknya telah menginstruksikan seluruh petugas di ruas Tol Semarang-Bawen agar bersiaga dengan adanya lonjakan pemudik.

"Kami sudah betul one way. Saat ini jalur masuk Tol Bawen kami tutup," tuturnya. (mcr5/jpnn)

Rekayasa lalu lintas satu arah atau one way lokal telah diberlakukan dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang hingga GT Bawen, Rabu (19/4).

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News