One Way Kembali Diberlakukan dari Tol Kalikangkung-KM 72 Cikampek

Sabtu, 29 April 2023 – 21:16 WIB
One Way Kembali Diberlakukan dari Tol Kalikangkung-KM 72 Cikampek - JPNN.com Jateng
Arus lalu lintas kendaraan di GT Kalikangkung. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Penerapan rekayasa arus lalu lintas satu arah atau one way kembali diberlakukan dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang sampai KM 72 Cikampek, Sabtu (29/4).

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. M Iqbal Alqudusy mengatakan penerapan one way dimulai dari pukul 19.00 WIB sampai waktu yang belum ditentukan.

Kombes Iqbal menyebut, pemberlakuan sistem satu arah ini dikarenakan adanya lonjakan jumlah kendaraan arus balik menuju Jakarta.

"Menyikapi bangkitan arus dari Jatim dan sekitarnya," kata Kombes Iqbal yang disampaikan dalam pesan WhatApps.

Pihaknya menyebut pemberlakuan one way ini sebagai bentuk memecah kepadatan yang terjadi pada H+7 Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah.

Termasuk, kata dia, memastikan Tol Trans Jawa dari Tol Kalikangkung sampai KM 72 Cikampek dapat dilalui pemudik dengan lancar.

"Kami dan jajaran telah siap melaksanakan sterilasi lapangan," ujarnya.

Seperti diketahui, penerapan one way hanya diberlakukan dari KM 188 Tol Palimanan sampai KM 72 Cikampek-Jakarta. (mcr5/jpnn)

Penerapan rekayasa arus lalu lintas satu arah atau one way kembali diberlakukan dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang sampai KM 72 Cikampek, Sabtu (29/4).

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News