Dana UEA Mengalir ke Solo, Gibran: Kami Minta Bantuan Apa pun Pasti Diberikan

Selasa, 27 Juni 2023 – 17:05 WIB
Dana UEA Mengalir ke Solo, Gibran: Kami Minta Bantuan Apa pun Pasti Diberikan - JPNN.com Jateng
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan wartawan di Solo, beberapa waktu lalu. ANTARA/Aris Wasita

jateng.jpnn.com, SOLO - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan dana hibah dari pemerintah Uni Emirat Arab (UEA) dapat segera digunakan untuk membangun sejumlah fasilitas publik di Kota Solo.

"Dana hibah UEA sudah ditandatangani oleh dua menteri, habis itu cair," katanya, Selasa (27/6).

Dia mengatakan kedua menteri tersebut yakni Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian dan menteri terkait dari pemerintah UEA.

Menurut dia, salah satu infrastruktur yang akan segera dikerjakan dengan cairnya dana hibah tersebut yakni GOR indoor Manahan.

Gelontoran dana hibah dari UEA mengalir ke Solo. Gibran Rakabuming Raka menyebut bahwa bantuan itu akan dipergunakan untuk membangun fasilitas publik.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News