Benda Mencurigakan Ditemukan Warga Sragen, Tim BPSMP Turun Tangan

Kamis, 03 Agustus 2023 – 15:25 WIB
Benda Mencurigakan Ditemukan Warga Sragen, Tim BPSMP Turun Tangan - JPNN.com Jateng
Sejumlah petugas dari BPSMP Sangiran saat melakukan menggalian penyelamatan penemuan fosil di Dukuh Ngebung, RT 4 RW 2, Desa Ngebung, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.

jateng.jpnn.com, SRAGEN - Warga di Dukuh Ngebung, RT 4 RW 2, Desa Ngebung, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, menemukan benda mencurikan saat menggali tanah.

Penemuan benda itu terjadi pada Selasa (1/8), saat seorang warga membuat pondasi rumah, tetapi malah membentur benda yang diduga fosil.

Balai Pelestarian Situs Manusia Purba (BPSMP) Sangiran telah melakukan konservasi dan identifikasi temuan fosil dari gading gajah itu.

Kepala BPSMP Sangiran, Iskandar Mulia Siregar menyebut temuan fosil gading gajah di sekitar wilayah Sangiran cukup sering terjadi dan banyak yang dilaporkan oleh warga.

"Kami akan lakukan konservasi dan identifikasi untuk memastikan jenis dan umur dari fosil itu. Saat ini, fosil berada di laboratorium kami," kata Iskandar, Kamis (3/8).

Dia menjelaskan fosil gading gajah tersebut ditemukan oleh warga ketika menggali fondasi untuk membangun rumah, kemudian langsung dilaporkan ke BPSMP Sangiran untuk menindaklanjuti melakukan penyelamatan fosil.

"Warga menggali di pekarangannya mau membuat pondasi. Kemudian, mereka ketika melakukan penggalian membentur benda mencurigakan. Lantas lapor ke petugas Satpam Museum Ngebung," katanya.

Petugas kemudian melakukan verifikasi. Lantas dipastikan benda tersebut adalah fosil dan diputuskan harus diselamatkan.
Tim BPSMP melakukan penggalian di lokasi penemuan itu. Fosil berbentuk gading gajah purba tersebut dengan ukuran panjang lebih dari dua meter.

Sebuah benda mencurigakan ditemukan warga Sragen, Jateng, saat menggali tanah. Temuan itu pun langsung dilaporkan ke BPSMP.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News