Cuaca Jawa Tengah, Minggu (1/10), Panas Capai 37 Derajat di Semarang-Demak
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca Jawa Tengah, Minggu (10/1), masih cerah berawan-berawan.
Prakirawan Stasiun Meteorologi BMKG Ahmad Yani Semarang Arif N mengatakan cuaca Semarang hari ini, pada pagi-siang umumnya cerah.
Pada sore-awal malam cuaca menjadi cerah berawan.
Arif menyebut angin bertiup dari arah barat laut-timur dengan kecepatan 10-30 km/jam.
Selain itu, lanjutnya, suhu udara berkisar 27-37 derajat celcius dengan kelembapan udara 30-75 persen.
Sementara itu, cuaca Jawa Tengah secara umum pada pagi-siang adalah cerah-cerah berawan.
Pada sore-awal malam umumnya cerah berawan hingga berawan.
"Waspada dampak kekeringan akibat musim kemarau serta potensi kebakaran hutan dan lahan untuk daerah dengan tutupan vegetasi yang mudah terbakar," kata Arif.
Berikut cuaca Jawa Tengah hari ini, Minggu 1 Oktober 2023. Ada 7 daerah paling panas di Jawa Tengah. Semarang dan Demak termasuk.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News